Review http://ilmupengetahuanunik.blogspot.com on alexa.com

10 Benda Angkasa Terbesar yang Pernah Menghantam Bumi

Jagat Raya, tempat dimana semua kemisteriusan alam raya siap diungkap, dan sedikit cerita tentang keganasan alam raya yaitu ketika benda angkasa satu bertabrakan dengan benda angkasa lainnya, dan akan menjadi cerita yang mengerikan ketika benda2 tersebut memiliki ukuran yang sangat besar, bumi sendiri memiliki sejarah bagaimana rasanya dihantam benda2 angkasa yang tersesat lalu masuk ke orbit bumi.

Ada yang hancur karena tak mampu menembus atmosfer ada juga yang tegar lalu secara brutal memporakporandakan permukaan bumi. dari ribuan bahkan jutaan benda asing yang pernah jatuh ke bumi akan dirangkumnya menjadi 10 Benda Angkasa Terbesar yang Pernah Menghantam Bumi.

10. BARRINGER, ARIZONA, AMERIKA SERIKAT


Biang Kerok:
  • Terjadi 49.000 tahun lalu
  • Asteroid berdiameter sekitar 45 Meter, berat +/- 300.000 ton
  • Menciptakan kekuatan 20 juta ton TNT saat Menabrak Permukaan
  • Menghasilkan kawah selebar 2km dengan kedalaman 175m
  • Ditemukan pertama kali oleh aniel Barringer pada tahun 1902


09. BOSUMTWI, GHANA


Biang Kerok:
  • Terjadi 1,3 Juta tahun yang lalu
  • Ukuran tidak diketahui
  • Kekuatan saat menabrak permukaan tidak diketahui
  • Menghasilkan kawah dengan diameter 10,6km dengan kedalaman 45m, saat ini kawah tersebut menjadi sebuah danau.


08.DEEP BAY, CANADA


Biang Kerok:
  • Terjadi pada 100 juta tahun yang lalu
  • Ukuran tidak diketahui
  • Kekuatan saat menabrak permukaan tidak diketahui
  • Menghasilkan kawah dengan diameter 13km dengan kedalaman 220m, saat ini kawah tersebut menjadi sebuah danau.


07. AOROUNGA, CHAD


Biang Kerok:
  • Terjadi pada 200 juta tahun yang lalu
  • Asteroid berdiameter sekitar 1 mil (1,6km)
  • Kekuatan saat menabrak permukaan tidak diketahui.


06. GOSSES BLUFF, AUSTRALIA


Biang Kerok:
  • Terjadi pada 142 juta tahun yang lalu
  • Asteroid berdiameter sekitar 22km
  • Kekuatan 22.000 megaton TNT saat menabrak permukaan.
  • Menghasilkan kawah dengan diameter 24 km dengan kedalaman 5000m.


05. MISTASTIN LAKE, CANADA


Biang Kerok:
  • Kapan Terjadi tidak diketahui
  • Ukuran tidak diketahui
  • Kekuatan saat menabrak permukaan tidak diketahui
  • Menghasilkan lubang mengaga dengan diameter 24 km.


04. CLEARWATER LAKES, CANADA


Biang Kerok:
  • Terjadi pada 290 juta tahun yang lalu
  • 2 Asteroid kembar berdiameter masing2 sekitar 32km dan 22km menabrak bumi secara bersamaan


03. KARA-KUL, TAJIKISTAN


Biang Kerok:
  • Terjadi pada 5 juta tahun yang lalu
  • Ukuran tidak diketahui
  • Kekuatan saat menabrak permukaan tidak diketahui
  • Menghasilkan kawan selebar 25km


02. MANICOUAGAN, KANADA


Biang Kerok:
  • Terjadi pada 212 juta tahun yang lalu
  • Asteroid berdiameter sekitar 5km
  • Kekuatan saat menabrak permukaan tidak diketahui
  • Menghasilkan kawah dengan diameter 100km.
Nah, sampai sana udah pada melongo belum... bagaimana mengerikannya jika ada benda angkasa berukuran raksasa mampir lagi ke bumi, daftar diatas belum selesai bro.. daaaan... ini dia yang terakhir... asteroid yang mengakhiri jaman Jurasic atau asteroid yang mengkiamatkan dinosaurus.. entah kita manusia sekarang apakah harus benci atau berterima kasih dengan asteroid ini karena jika masa jurasic tidak berakhir, bisa dibayangkan kita manusia saat ini bagaimana bisa hidup berdampingan dengan dinosaurus.. hahahaha... oke gak perlu banyak cingcong... langsung ke urutan PERTAMA!


01. CHICXULUB, MEXICO


Biang Kerok:
  • Terjadi pada 65 juta tahun yang lalu
  • Asteroid berdiameter sekitar 107km atau sebesar pulau Bali
  • Kekuatan 100 Teratons TNT saat menabrak permukaan.
  • Menghasilkan mega-stunami, gempa, semua gunung meletus secara bersamaan di seluruh permukaan bumi, seluruh mahluk yang hidup di darat dan udara saat itu tak satupun yang selamat jikapun ada mereka selanjutnya akan mati karena musim dingin nuklir selama 300.000 tahun, setelah efek tabrakan tersebut bumi meninggalkan bekas luka selebar 900km pada permukaan bumi (hanya bisa dilihat dari satelit).
Catatan:
1 Mil = 1,6Km
1 Mega = 1000 Kilo
1 Tera = 1000 Mega

Mauna Kea Gunung Tertinggi di Bumi Sebenarnya

Jika kalian ditanya gunung mana yang tertinggi di dunia? pasti kalian akan jawab Mount Everest. benar sekali, gunung tersebut menjulang dengan ketinggian sampai puncak 8.848 meter di atas permukaan laut, tapi taukahkamu ada beberapa metode untuk menilai ketinggian sebuah gunung yaitu.

1. Pengukuran dilakukan dari atas permukaan laut (from above sea level).
2. Pengukuran dilakukan dari dasar gunung (from its bottom/base).
3. Pengukuran dilakukan dari pusat bumi (from the center of the earth).

Jika menilai dari poin pertama maka Mount Everest yang pasti menang, dan memang kebanyakan gunung yang di data di bumi menggunakan metode yang pertama, lalu bagaimana jika menggunakan metode yang digunakan adalah metode yang ke 2? gunung tertinggi di bumi akan menjadi milik Mauna Kea, sebuah gunung di hawai, mengapa demikian?


Gunung Mauna Kea tampak dari Satelit

Gunung ini jika menggunakan metode pengukuran ketinggian yang pertama maka gunung ini mempunyai tinggi 4205 meter, tapi yang tidak banyak diketahui orang adalah gunung Mauna Kea hanya muncul tidak dari setengahnya jika diambil dari dasar laut. gunung ini benar2 satu kesatuan, bukan sebuah pulau. jika menggunakan metode yang ke 2 maka gunung ini memiliki tinggi dari kaki gunung sampai puncak yaitu 10,203 meter lebih tinggi 2 km dari gunung Mount Everest.



Perbandingan antara gunung Olympus (Planet Mars), Mauna Kea, dan Everest

BENGKAYANG REGENCY HIGHLIGHTS

The Bengkayang Regency prides itself on its beautiful waterfall. Cascading down a vast area, it is a photogenic place for visitors. Complementing this natural wonder are the bird songs and calls heard when approaching the waterfall. The beautiful panorama along the seashores of SAMUDERA and KURA-KURA beaches will be of particular interest to the nature enthusiast. KABONG ISLAND provides opportunities for water sports. The BARAWAT’N and MERASAP waterfalls are highly recommended. Adventure lovers do not want to miss the Riam Marun rapids. 

Riam Merasap 

Riam Merasap

  SEBUAH air terjun yang memiliki potensi sumber daya air yang melimpah. Letaknya, berada di Dusun Segonde Desa Pisak Kecamatan Tujuhbelas. Riam Merasap mempunyai ketinggian kurang lebih 40 meter. Kurang lebih 200 meter di hulu terdapat Goa Maria tempat beribadah Umat Katolik yang setiap akhir bulan Mei dan akhir Oktober ramai dikunjungi. Untuk menuju kawasan ini, bisa menempuh perjalanan dari Bengkayang sekitar kurang lebih 65 kilometer dengan kendaraan roda dua dan mobil. Lalu, disambung dengan berjalan kaki selama 20 menit.

Kerajinan Biday 

Kerajinan Biday  

KERAJINAN Biday merupakan salah satu industri rumah tangga yang banyak terdapat di Desa Jagoi, Kecamatan Jagoi Babang Kabupaten Bengkayang. Bahan baku pembuatannya, adalah rotan. Hasil akhirnya, berupa tikar, tas dan lainnya. Tentunya dengan motif dayak yang kental. Pasarannya adalah Malaysia. Melalui jalur perbatasan Jagoi Babang – Serikin. Namun, konon kabarnya, Kerajinan Biday ini terancam di klaim oleh negara tetangga. Perlu suatu upaya dari pemerintah untuk mempatenkan. Bahkan Wakil Bupati Bengkayang Suryadman Gidot menegaskan bahwa secara de facto Biday merupakan murni hasil kerajinan masyarakat Jagoi.


RUMAH Adat Balug 

Rumah Adat Balug


RUMAH Adat Balug adalah miniatur khas milik Suku Dayak Bidayuh salah satu sub suku dayak di Kalimantan Barat. Rumah adat ini terletak di Desa Sebujit, Kecamatan Siding, Kabupaten Bengkayang. Berbatasan langsung dengan Sarawak, Malaysia. Rumah adat ini juga digunakan untuk Upacara Nyobeng. Bahkan, miniatur rumah adat ini sudah diresmikan di Anjungan Kalbar, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta. Kendati demikian, untuk mencapainya masih terkendala kondisi infrastruktur yang masih serba terbatas dan belum banyak mendapatkan sentuhan-sentuhan pembangunan.

 

 

 

Ritual Nyobeng; Memandikan Tengkorak Manusia Hasil Mengayau 

Ritual Nyobeng; Memandikan Tengkorak Manusia Hasil Mengayau

Nyobeng dari berbagai referensi merupan sebuah ritual memandikan atau membersihkan tengkorak manusia hasil mengayau oleh nenek moyang. Ini dilakukan oleh suku Dayak Bidayuh, salah satu sub-suku Dayak di Kampung Sebujit, Kecamatan Siding, Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat.     
MENGAYAU adalah memenggal kepala manusia, dan tengkoraknya diawetkan. Sekarang, tradisi mengayau sudah tak dilakukan lagi. Upacara ini cukup mengharukan, dan berlangsung selama tiga hari. Mulai tanggal 15 hingga 17 Juni.
Kegiatan utamanya yakni, memandikan tengkorak yang tersimpan dalam rumah adat. Sesuai aturan yang dipercaya secara turun temurun. Dimulai menyambut tamu di batas desa. Awalnya, ini dilakukan untuk menyambut anggota kelompok yang datang dari mengayau. Penyambut, mengenakan selempang kain merah dengan hiasan manik-manik dari gigi binatang. Dilengkapi dengan sumpit dan senapan lantak yang dibunyikan, ketika para tamu undangan hendak memasuki batas desa. Sumpit juga diacungkan bersamaan.
Letupan dari senapan lantak tersebut, juga berguna memanggil ruh leluhur sekaligus minta izin bagi pelaksanaan ritual Nyobeng. Lalu, tetua adat melempar anjing ke udara. Dengan mandau, pihak ketua tamu rombongan harus menebasnya. Jika masih hidup, harus dipotong dengan mandau begitu jatuh ke tanah. Prosesi yang sama juga berlaku untuk ayam. Tetua adat melempar telur ayam kepada rombongan tamu. Jika telur tak pecah,  maka tamu yang datang dianggap tidak tulus. Sebaliknya, jika pecah, berarti tamu datang dengan ikhlas.
Beras putih dan kuning dilempar sambil membaca mantra. Para gadis lalu menyuguhkan tuak dari pohon niru yang dicampur kulit pohon pakak yang telah dikeringkan. Usai minum, rombongan tamu diantar menuju Rumah Balug, di tengah perkampungan.
Rumah Balug merupakan rumah adat yang berupa rumah panggung dan berbentuk bulat. Untuk memasuki rumah ini, dibuatkan undakan yang terbuat dari bilah pohon. Lebarnya sekira 10 meter dengan tinggi 15 meter dari tanah.
Saat masuk tempat upacara, rombongan diberi percikan air yang telah diberi mantra dengan daun anjuang, yang berfungsi sebagai tolak bala. Tujuannya, agar para tamu terhindar bencana. Ketika memasuki area upacara, para tamu harus menginjak buah kundur yang diletakkan dalam baskom yang lebih dikenal dengan ritual pepasan.
Bersama warga, para tamu kemudian menari tari Mamiamis sambil mengitari rumah adat. Mamiamis, adalah tarian untuk menyambut dan menghormati para pembela tanah leluhur yang baru datang dari mengayau. Sambil diiringi Tetua adat dengan menyanyikan lagu dan membaca mantra-mantra.
Tetua adat naik Rumah Balug. Simlog pun dipukul dan mercon dibunyikan. Tujuannya untuk memanggil arwah leluhur dan juga sebagai tanda dimulainya Upacara Nyobeng. Dilanjutkan dengan makan bersama di Rumah Balug. Lauknya, nasi dengan ikan babi. Toleransi juga tinggi. Bagi muslim, disediakan makanan khusus bukan babi. Habis makan, tamu boleh meninggalkan area rumah adat.
Pilihannya bisa istirahat di rumah penduduk. Saat istirahat, sebagian laki-laki di daerah tersebut menyusuri hutan untuk mencari bambu hutan. Diameternya sekitar sepuluhan centimeter.
Saat bersamaan, setiap rumah membuat sesajian yang dioles dengan darah dari sayap ayam. Darah ayam ini juga dipercikkan ke bagian-bagian rumah dan pekarangan yang dianggap sakral.
Setelah itu para keluarga dan para tamu kembali menuju rumah adat. Setelah dapat bambu hutan yang dicari, para pria itu menggotongnya menuju ke rumah adat secara beramai-ramai. Dengan memegang mandau bambu dikitari sambil berbaris.
Mandau yang dibawa merupakan pusaka keluarga. Hiasan pada gagang mandau dibuat dari tulang atau kayu. Hiasan itu juga sebagai lambang makna dan prestasi tertentu dari si pemegang mandau dalam mengayau. Persiapan matang.  Ketua adat memberi isyarat memulai kegiatan. Salah seorang maju ke depan sambil membuka mandau dari sarung sambil menebas mandau ke batang bambu.
Dalam sekali tebas, bambu putus. Keberhasilan ini, merupakan pertanda baik, menurut kepercayaan masyarakat. Usai sudah acara potong bambu. Ruh pun dipanggil oleh ketua adat.
Tujuannya untuk menghadirkan dan memohon ijin yang telah melindungi untuk memulai Nyobeng. Tetua adat kemudian, menaiki rumah panggung. Tujuh macam sesajian diletakkan di batas desa nantinya. Kemudian, kotak yang berada di bubungan rumah adat yang di dalamnya tersimpan tengkorak manusia dan kalung dari taring babi hutan, diambil oleh tetua adat dan melumuri tangannya dengan ramuan khusus.
Lalu dioleskannya pada tengkorak yang ada di dalam kotak. Berikutnya ketua adat memotong seekor ayam hinga kepalanya putus. Kepala dan tetesan darah ayam tersebut dioleskan pada tengkorak. Tengkorak dimasukkan lagi pada kotak dan disimpan. Acara dilanjutkan dengan memotong anjing.
Darah yang keluar diusapkan pada tiang penyangga rumah adat, rumah-rumahan kecil, dan patung laki-laki dan perempuan yang berada di samping rumah adat dan patung. Rumah-rumahan dan patung-patung tersebut dianggap sebagai asal-usul nenek moyang mereka. Pemotongan anjing dimaksudkan untuk menolak ruh jahat.  Sebagian daging anjing yang baru dipotong kemudian dibawa ke atas rumah adat.

5 Imperium/Kekaisaran Terbesar dalam Sejarah Dunia

1. Imperium Britania 33.4 juta KM(531.1 juta Jiwa)

Imperium Britania adalah imperium paling luas di dalam sejarah dunia dan pada suatu periode tertentu pernah menjadi kekuatan utama di dunia. Imperium ini merupakan produk dari era penemuan Eropa, yang dimulai dengan penjelajahan maritim global negara-negara Iberia pada akhir abad ke-15 yang menandai era kerajaan global Eropa.
Pada tahun 1921, Imperium Britania mencakup populasi antara 458 juta orang, kurang lebih seperempat populasi dunia, dan membentang seluas lebih dari 36 juta km², sekitar seperempat luas total bumi. Walaupun wilayah-wilayah tersebut sekarang telah berkembang menjadi Negara-Negara Persemakmuran, pengaruh Britania tetap melekat kuat di seantero dunia: dalam praktik ekonomi, hukum dan sistem pemerintahan, masyarakat, olahraga (seperti kriket dan sepak bola), serta penggunaan bahasa Inggris sendiri.
Imperium Britania pernah, pada suatu masa, dijuluki dengan "kerajaan di mana matahari tak pernah tenggelam" karena wilayahnya membentang sepanjang bola dunia dan menyebabkan matahari selalu bersinar, paling tidak di salah satu dari begitu banyak koloninya.

2. Kekaisaran Mongolia 33.2 juta KM(110 juta Jiwa)



Kekaisaran Mongolia adalah kekaisaran kedua terbesar dalam sejarah dunia, hanya dikalahkan oleh Imperium Britania, menguasai sekitar 33 juta km² pada puncak kejayaannya, dengan perkiraan penduduk sebanyak di atas 100 juta orang dan menjadi yang paling kuat di antara semua kekaisaran abad pertengahan.

 

 

 

3. Kekaisaran Rusia 22.8 juta KM(176.4 juta Jiwa)

Kekaisaran Rusia (bahasa Rusia: Россійская Имперія (lama), Российская Империя (modern); Rossiyskaya Imperiya) adalah kekaisaran yang pernah ada sejak tahun 1721-1917. Kekaisaran ini adalah penerus Ketsaran Rusia dan pendahulu Uni Soviet.
Kekaisaran Rusia adalah salah satu kerajaan terbesar yang pernah ada dalam sejarah dunia dengan luas daratan yang hanya bisa dilampaui oleh Imperium Britania dan Kekaisaran Mongolia. Pada tahun 1866, wilayah Kekaisaran Rusia membentang dari Eropa Timur ke Asia hingga Amerika Utara. Pada awal abad ke-19, Rusia adalah kerajaan terbesar di dunia yang membentang dari Samudra Arktik di utara ke Laut Hitam di selatan dan dari Laut Baltik di barat hingga Samudra Pasifik di timur. Dengan penduduk sebanyak 176,4 juta jiwa, kerajaan ini memiliki penduduk terbesar ketiga di dunia pada masanya setelah Dinasti Qing di Cina dan Imperium Britania.
Kekaisaran Rusia diperintah oleh seorang kaisar dan menjadi salah satu kerajaan terakhir di Eropa yang meninggalkan sistem monarki absolut.

 4. Imperium Spanyol 19 juta KM(64.2 juta Jiwa)

Imperium Spanyol ialah salah satu imperium terbesar dalam sejarah dan salah satu imperium global pertama.
Pada abad ke-15 dan 16, Spanyol adalah pusat eksplorasi global, ekspansi kolonial, dan pembukaan jalur perdagangan seberang lautan di Eropa, dengan perdagangan melintasi Samudera Atlantik antara Spanyol dan Amerika dan sepanjang Samudera Pasifik antara Asia-Pasifik dan Meksiko melalui Filipina. Para conquistador menghancurkan peradaban Aztek, Maya, dan Inka, dan banyak mengambil tanah di Amerika Utara dan Selatan. Dalam suatu waktu, Imperium Spanyol mendominasi samudera dengan AL-nya yang berpengalaman dan menguasai Eropa dengan pasukan terlatihnya. Spanyol menikmati abad keemasan pada abad ke-16 dan 17. 


5. Kekaisaran Perancis Pertama

Kekaisaran Perancis Pertama, pada umumnya dikenali sebagai Kekaisaran Perancis atau Kekaisaran Napoleon, adalah zaman penguasaan Perancis dan banyak tempat di benua Eropa oleh Napoleon I. Secara resminya merujuk kepada tempo tahun 1804 hingga tahun 1814, dari Konsulat ke pengembalian Bourbon dalam sejarah negara Perancis tersebut, dimana disebut sebagai zaman Seratus Hari pada 1815.

 

VY Canis Majoris Star

 VY Canis Majoris (VY CMa) adalah bintang maha maharaksasa merah yang terletak di rasi Canis Major. Dengan jari-jari 1800 sampai 2100 kali radius Matahari, (8.4-9.8 SA (satuan astronomi), 1.5315×109km, atau 0.85×109mil), VY CMa merupakan bintang terbesar dan juga merupakan salah satu bintang paling bercahaya yang pernah diketahui selama ini. Bintang ini terletak sekitar 1.5 kiloparsec (4900 tahun cahaya, 4.6×1016km, atau 2.9×1016mil) dari bumi. Tidak seperti kebanyakan bintang maha maharaksasa lainnya, yang biasanya bersistem bintang ganda, VY CMa adalah bintang tunggal. VY CMa dikategorikan sebagai bintang bervariabel semi-regular. VY CMa memiliki kepadatan rata-rata 0.000005 sampai 0.000010 kg/m3.

Sifat Dasar VY Canis Majoris

Catatan pertama VY CMa yang diketahui ada dalam katalog bintang Jérôme Lalande, pada tanggal 7 Maret 1801. Dalam katalog tersebut, VY CMa adalah bintang dengan magnitudo 7. Penelitian lebih lanjut selama abad ke-19 menunjukkan bahwa VY CMa telah meredup sejak tahun 1850.
Sejak 1847, Vy CMa dikenal sebagai bintang merah. Selama abad ke-19, pengamat mengukur setidaknya 6 komponen berlainan di sekitar VY CMa, menunjukkan kemungkinan VY CMa adalah bintang ganda. Komponen berlainan tersebut sekarang dikenal sebagai area terang nebula di sekitar VY CMa. Pengamatan visual pada tahun 1957 dan pencitraan resolusi tinggi pada tahun 1998 menunjukkan bahwa VY CMa tidak memiliki bintang pendamping.
VY CMa adalah bintang kelas M dengan temperatur efektif sekitar 3000 K, menempatkannya di pojok kanan atas diagram Hertzsprung-Russell dan menunjukkan bahwa VY CMa adalah bintang yang diciptakan secara kompleks.

Ukuran

Profesor Roberta M. Humphreys dari Universitas Minnesota memperkirakan radius VY CMa adalah 1800 hingga 2100 kali radius Matahari. Untuk mengilustrasikan, jika Matahari digantikan oleh VY CMa, radiusnya bisa melampaui orbit Saturnus. Cahaya membutuhkan lebih dari 2.7 jam untuk perjalanan mengelilingi keliling VY CMa, dibandingkan dengan 14.5 detik untuk Matahari. Untuk mengisi volume VY CMa, dibutuhkan 7×1015 Bumi.
Jika Bumi diwakili oleh bola dengan diameter 1 cm, Matahari diwakili bola dengan diameter 109 cm, dengan jarak antara keduanya 117 meter. Pada skala ini, VY Canis Majoris memiliki diameter sekitar 2.3 kilometer.

Harapan hidup

 VY CMa akan menjadi sangat tidak stabil, setelah melepaskan banyak massa ke nebula di sekitarnya. Para astronom, dengan bantuan Teleskop luar angkasa Hubble, telah memprediksi bahwa kurang dari 100.000 tahun, VY Canis Majoris akan meledak, sebagai hipernova. Secara teoritis, hypernova akan menyebabkan ledakan sinar gamma yang dapat merusak isi sistem tata surya terdekat (2-5 tahun cahaya). Tetapi diharapkan ledakan VY CMa terlalu jauh untuk untuk mempengaruhi Bumi.

5 Negara Penyalur Narkoba Terbesar di Dunia

Narkoba, atau narkotik dan obat-obatan terlarang adalah hasil dari penyalahgunaan. saat ditemukan pertama kali obat-obatan tersebut memiliki fungsi dibidang kesehatan dan pengombatan namun kini narboka menjadi sebuah pasar perdagangan dengan keuntungan yang luar biasa, di seluruh dunia narkoba menjadi prioritas pertama dalam penanganan kriminal karena dapat merusak tatanan sosial, politik dan ekonomi sebuah negara.

1. Columbia



Pihak berwenang Kolombia telah menemukan sebuah kapal selam pengangkut narkotika. Kapal tersebut sanggup mengirim narkoba dari Kolombia menuju Meksiko.Pihak berwenang Kolombia menemukan kapal selam itu di wilayah pedalaman di sebuah sungai Timbiqui di negara bagian Cauca sekitar 440 kilometer sebelah barat daya ibu kota Kolombia, Bogota.

Menurut komandan pasukan gabungan pasifik Kolombia, Jenderal Jairo Antonio Erazo, kapasitas kapal selam tersebut mencapai delapan ton kokain. Ia menambahkan kapal selam itu mampu menyelam hingga kedalaman sembilan meter, sehingga menyulitkan pihak berwenang untuk melacaknya.

Kapal selam pengangkut narkoba itu berukuran panjang 31 meter dan lebar tiga meter. Pihak berwenang tidak berhasil menangkap tersangka penyelundup. Mereka hanya menyita narkoba di dalam kapal selam itu. Senjata api juga ditemukan di dalam kapal.

Merupakan negara produsen sekaligus pengedar kokain didunia, 80% produk kokain yang dihasilkan Colombia diedarkan diberbagai negara. Peredaran barang haram ini mempunyai jaringan khusus diberbagai negara yang bisa menyusup ke berbagai aspek kehidupan, bahkan di Colombia sendiri terdapat organisasi yang tertata rapi yang menyusup ke berbagai bidang seperti politik, militer dan hukum. Oknum pemerintah Colombia diduga juga ikut terlibat dalam mengamankan bisnis obat bius tersebut. Itulah sebabnya para mafia dinegara ini mampu lolos dari sergapan pasukan khusus sekalipun. Tetapi pada awal tahun 2011 ini kepolisian Columbia berhasil menyita 1,5 ton kokain dalam sebuah operasi. Narkoba berbahaya ini ditemukan dalam petikemas berisi makanan anjing yang akan dikirim ke Amerika.

2. China

Sejak abad ke-19 China sudah merupakan jalur peredaran narkoba yang dibawa oleh bangsa eropa. China yang menjadi korban perdagangan narkoba justru menjadi tempat perdagangan narkoba melalui jaringan mafia China. Jenis barang haram yang diedarkan China adalah jenis shabu-shabu dan extasi bahkan peredarannya sudah mencapai Indonesia, ini dibuktikan oleh banyaknya kasus narkoba yang melibatkan warganegara China. Menurut data yang dikeluarkan Polda Metro Jaya ditahun 2010 yang lalu, China menempati peringkat ke-3 dalam peredaran narkoba di Indonesia.

3. Brazil

Merupakan salahsatu negara pengedar narkoba terbesar didunia. Bahkan pada bulan November 2010 yang lalu kepolisian Brazil harus adu tembak dengan ratusan geng narkoba bersenjata. Peredaran narkoba dari Brazil ini sudah tersebar hampir keseluruh Eropa dan Amerika Selatan.

4. Iran

Di Jakarta saat ini peredaran Narkoba didominasi jaringan narkoba dari Iran. Banyaknya warganegara Iran yang tertangkap ini membuat Iran menjadi negara pengekspor narkoba terbanyak ke Jakarta. Di Iran harga shabu-shabu sangat murah, 1 kg hanya Rp.100.000.000,- sedangkan di Indonesia harga 1 kg shabu-shabu dapat mencapai Rp.1 milyar. Dari data yang didapat warganegara Iran menduduki peringkat pertama sebagai pengedar narkoba di Jakarta.

5. Mexico

Kini telah menjadi salahsatu negara pengedar narkoba terbesar didunia. Perdagangan narkoba dinegara Amerika Latin ini telah merasuk dan merusak tatanan sosial, politik, budaya dan ekonomi. Aktifitas ilegal ini juga selalu diwarnai tindak kriminal yang melampaui batas kemanusiaan seperti pembunuhan atau pembantaian massal, pemerkosaan, penculikan dan perampokan. Amerika Serikat sendiri telah berjanji mengalokasikan dana 1,4 milyar USD selama 3 tahun untuk memerangi perdagangan narkoba di Amerika Selatan. Sebagian besar dana itu dialokasikan untuk Mexico, negara yang paling rawan dalam hal kekerasan akibat perang dalam perebutan jalur perdagangan narkoba.

10 Kendaraan Terbang Modern Paling Unik

1. Terrafugia Transition



Nama mobilya adalah TRANSISI, dibuat oleh Terrafugia dan saya tidak tahu siapa itu. Kelahiran awal mobil atau pesawat ini adalah di Woburn,Massachusetts adalah sebuah mobil atau pesawat (lebih baik kita sebut Mobil) yang sangat mudah untuk di manuver, terasa "ringan" dan sayapnya yang dapat dilipat untuk menghemat tempat. Transisi Terrafugia adalah membuat integrasi atau penggabungan dari mengendarai mobil dan menerbangkan pesawat,mungkin dengan mengendarai mobil ini otomatis anda menjadi pilot.

2. Martin Jetpack


Jetpack mungkin bukanlah hal yang baru bagi kita, kecuali yang belum pernah main game favorit saya dulu, yaitu GTA SAN ANDREAS disini Jetpack berbeda dengan Jetpack yang berada di GTA san andreas, Jetpack disini menggunakan baling2 dan bukan tenaga jet. Jetpack ini di jual oleh martin di FJB Amerika, yaitu eBay seharga $30000.

3. Parajet SkyCar


Bentuk body mobil yang sangat soprty dan super ringan ini mempunyai akselerasi yang sangat bagus, bisa mencapai 62 mph dalam 4,2 detik  saat diterbangkan kecepatan minimumnya adalah 32 mph, bisa bertahan sampai 200 km di udara  favorit saya nih.

4. Moller M400

Mungkin ini kendaraan terbang dengan warna merah dan 4 baling2 dan desainn yang keren ini sangat menarik kendaraan ini terbang dengan cara yang sama seperti pesawat, kecepatan kendaraan in adalah 375 MPH. Meskipun kendaraan ini sangatlah tidak ramah lingkungan, dengan 20mil per galon ethanol.

5. TAM Rocket Belt


Bagi penyuka film james bond, mungkin kendaraan ini tidak asing, namun kendaraan ini jauh berbeda dengan yang di film, karena di film bisa lama dan yang asli hanya bisa dikendarai selama 30 detik  ini membuat agan tidak bisa pergi jauh atau kabur jauh.

6. PAL-V

Apakah itu helikopter? apakah itu motor? apakah itu mobil? apakah itu bajaj? . saat di jalan, bentuk mobil yang tipis dan hanya mempunyai 3 roda sangatlah efisien di kota yang padat. saat agan ingin terbang tinggal berhenti, lalu sekarang yang berputar adalah baling baling di atas kendaraan ini, mirip transformers.

7. Water-Powered Jetpack

Kendaraan ini kayanya yang paling ramah lingkungan, karena yang memberikan thrust atau dorongan adalah air, tapi tetap saja memakai bahan bakar karena perlu mesin untuk memberi dorongan sebesar 430 Pon, bisa terbang secepat 22 mph dan setinggi 3 lantai.

8. X-Hawk

Mungkin hanya sketsa, mungkin hanya gambar, tapi dari sketsalah sebuah benda muncul  meski belum ada info jelas yang pastinya kendaraan ini dapat terbang secepat 155 mph dan setinggi 1200 kaki.

9. International’s Jetpacks

Dengan menggunakan bahan baker jet dan hanya bisa terbang selama 33 detik dan versi 2 yang bisa terbang selama 43 detik.

10. Milners’ AirCar


Mungkin kendaraan ini paling mirip kepada pesawat, kecuali bagian belakangnya ditambahin sayap agar ada tekanan yang lebih besar, tapi keren juga jika dilihat sebagai mobil, saat di jalan bisa berjalan dengan kecepatan 85 mph dan saat terbang diudara dapat mencapai setinggi 25.000 kaki dan secepat 200 mph.

10 Hewan Berumur Panjang di Dunia(Muda-Tua)

1. Geoducks
Kami mulai dengan Geoducks yaitu kerang di air asin yang dapat hidup paling tidak 160 tahun. Umur mereka bisa dilihat dari ‘leher’ mereka yang bisa tumbuh lebih dari 1 meter panjangnya.


2. Tuataras
Tuataras adalah vertebrata yang dapat hidup paling lama di dunia ini. Mereka bisa hidup antara 100-200 tahun
3. Cacing Lamellibrachia
Cacing yang berrwarna warni ini hidup dibawah laut dan mereka bisa hidup selama 170 tahun bahkan banyak ahli sains percaya mereka bisa hidup lebih dari 250 tahun
4. Red sea urchins
Hewan ini hanya bisa dijumpai di lautan Pacific, sebagian besar di sebelah Timur Amerika dan hidup di kedalaman laut yang tidak terlalu dalam dari permukaan sampai dengan 90 meter dan mereka menjauhi gelombang yang besar. Mereka berjalan dengan cara merangkak. Kalau anda pernah melihat makhluk ini, sebenarnya anda harus menghormatinya karena dia adalah tetua kita sebab makhluk ini bisa hidup lebih dari 200 tahun.
5. Paus Bowhead
Paus Bowhead ini adalah binatang mamalia yang hidup paling lama di dunia. Bowhead yang tertua sudah hidup paling sedikit 211 tahun
6. Ikan Koi
Ya, ini adalah ikan koi yang sering kita jumpai di kolam-kolam ikan yang harganya bisa mahal sampai selangit. Ternyata ikan koi ini bisa hidup sampai diatas 200 tahun juga. Ikan Koi yang paling tua adalah Koi Hanako yang mati di umur 226 tahun pada tgl 7 Juli 1977.
7. Kura-Kura
Kura-kura emang terkenal dengan umur panjangnya. Satu dari kura-kura yang tertua bernama Harriet, Seekor kura-kura Galapagos, yang meninggal karena gagal jantung di umur 176 tahun di kebun binatang yang dimiliki oleh mendiang Steve Irwin. Kura-kura lain yang bernama Adwaita, kura-kura raksasa Aldabra, mati di umur menurut rumor 250 tahun di Maret 2006
8. Kerang Ocean quahog
Kerang quahog ini dieksploitasi secara komersial. Beberapa contoh dari kerang ini yang pernah dikumpulkan dikalkulasi bisa hidup sampai lebih dari 400 tahun
9. Antarctic sponge
Makhluk yang hidup di lautan antartica ini bisa hidup sampai ribuan tahun. Mungkin karena temperatur yang sangat rendah di dalam lautan antartica, mahkluk yang tidak bisa bergerak ini bisa hidup sampai 1.550 tahun..wowww…kalau manusia sudah berapa puluh keturunan ya? Hehe…
10. Ubur-Ubur Turritopsis nutricula
Ubur-ubur ini mungkin adalah makhluk yang paling ajaib di dunia ini. Mereka bisa melewati lingkaran dari masa kecil, dewasa, tua, dan balik lagi ke masa kecil. Jadi mereka sebenarnya tidak mempunyai batas umur, mungkin bisa hidup selama nya kali ya…karena begitu tua bisa balik lagi ke masa kecil. Mungkin hidup mereka bisa sampai jutaan tahun bahkan mungkin tidak terbatas dan tidak pernah meninggal. Benar-benar menakjubkan sekali.
Wah, seru juga ya sobat, ternyata Tuhan menciptakan makhluk di dunia ini, masing-masing memiliki kelemahan dan kekuatan tersendiri.
Ada yang lemah dan juga ada yang kuat. Semoga dengan begitu, dunia akan makin bertambah hidup dan lebih hidup lagi.